LINGUA : Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya
Vol. 20 No. 1 (2023): Maret

Ujaran Kebencian pada Berita-Berita Covid-19 di Instagram

Nisa Anggraini Batubara (Universitas Sumatera Utara)
Mulyadi (Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
27 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) Jenis-jenis tindak tutur ilokusi pada komentar berita-berita Covid-19 di Instagram dan (2) Bentuk-bentuk ujaran kebencian pada komentar berita-berita Covid-19 di Instagram. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 3 jenis tindak tutur ilokusi ujaran kebencian yang terdapat dalam komentar netizen pada berita-berita Covid-19 di Instagram antara lain tindak tutur ilokusi ekspresif fungsi menyalahkan 13,33%, tindak tutur ilokusi ekspresif fungsi membenci 80%, dan tindak tutur ilokusi ekspresif fungsi berduka 6,67%. Selanjutnya, bentuk-bentuk ujaran kebencian yang terdapat dalam komentar berita-berita Covid-19 di Instagram ditemukan 5 bentuk antara lain bentuk provokasi 20,83%, hasutan 25%, hinaan 33,33%, penyebaran berita bohong 4,17%, dan bentuk perbuatan yang tidak menyenangkan 16,67%.Kata Kunci: Tindak Tutur; Ujaran Kebencian; Pragmatik; Covid-19; Instagram

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

lingua

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

LINGUA primarily focuses on research on language learning and teaching in context of EFL/ESL, in a variety of levels including school level, university level, institute level, etc. Researches on culture and linguistics are of the secondary interest of LINGUA. LINGUA welcomes papers on teaching and ...