Jurnal Mekanova : Mekanikal, Inovasi dan Teknologi
Vol 9, No 1 (2023): April

PENGARUH KEKUATAN IMPAK MATERIAL BAJA ST37 TERHADAP KUAT ARUS PENGELASAN SMAW 80 DAN 85 AMPERE

Ratlalan, Roberth Marshall (Unknown)
Sudirman, Zainal (Unknown)
Darmadi, Herry (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2023

Abstract

Ampere merupakan faktor penting dalam pengelasan yang disebabkan akibat peningkatan arus yang  mempengaruhi pada peningkatan panas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kuat arus listrik variasi arus 80 ampere dan 85 ampere terhadap kekuatan impak. Jenis kampuh yang digunakan dalam penelitian ini adalah kampuh V tunggal dengan sudut 30°. Spesimen dilakukan pengujian impak dilakukan dengan metode charpy menggunakan ASTM Vol 03-03 E 23. Hasil dari pengujian impak pada spesimen variasi arus menunjukkan bahwa nilai kekuatan impak variasi arus 80 ampere energi yang diserap sebesar 275 joule dan harga impaknya sebesar 3,4059 Joule/mm2. Kemudian pada arus  85 ampere energi yang diserap sebesar  257 joule dan energi impaknya sebesar  3,2125 Joule/mm2 dengan jenis patahan ulet.Kata kunci — Ampere (A), Kampuh V Tunggal , Kekuatan Impak

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmekanova

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Mekanova merupakan kumpulan karya ilmiah para akademisi, peneliti dan praktisi yang bertujuan menyatukan pengalaman-pengalaman, ide-ide dan hasil penelitian terutama dalam bidang“Mekanikal, Inovasi dan ...