Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi
Vol 9, No 1 (2023): VOLUME IX NO 1 APRIL 2023

PENGARUH PROFITABILITAS DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI KASUS : INDEX IDX30 YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016-2020)

Tilawatil Ciseta Yoda (Prodi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Baiturrahmah)
Yefri Reswita (Unknown)
Rina Febriani (Unknown)
Hariyo Yandi Hasra (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2023

Abstract

Nilai perusahaan diartikan sebagai harga yang bersedia dibayar oleh calon investor seandainya suatu perusahaan akan dijual, nilai perusahaan dapat mencerminkan nilai asset yang dimiliki perusahaan seperti surat-surat berharga. Nilai perusahaan yang tinggi akan membuat pasar percaya tidak hanya pada kinerja perusahaan saat ini namun juga pada prospek perusahaan di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat Pengaruh Profitabilitas Dan Kebijakan Konsumen Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus: Index IDX30 Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020).Variabel yang diteliti adalah  return on equity dan dividen payout ratio. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar dalam index IDX30 di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2016-2020, sebanyak 30 perusahaan.Sampel yang diperoleh adalah 15 perusahaan. Penelitian ini menggunakan data sekunder dan metode penelitian yang digunakan adalah analisis data panel dan analisis linear berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas (Return on Equity) secara Parsial berpengaruh signifikan positif terhadap nilai perusahaan (Price Book Value) dan kebijakan dividen (Dividend Payout Ratio) secara Parsial berpengaruh signifikan positif terhadap nilai perusahaan (Price Book Value). Hasil uji simultan menunjukkan bahwa profitabilitas (Return on Equity) dan kebijakan dividen (Dividend Payout Ratio) berpengaruh signifikan positif secara bersama-sama terhadap nilai perusahaan (Price Book Value).Pada penelitian ini koefisien determinasinya yaitu 0,7665. Dapat disimpulkan bahwa besar kontribusi variabel return on equity dan dividend payout ratio terhadap price book value adalah 76,65% dan sisanya 23,35% dipengaruhi oleh variabel lain tidak diteliti dalam penelitian ini.Kata Kunci : Nilai Perusahaan (price book value), return on equity dan dividen payout ratio

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

menaraekonomi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL MENARA EKONOMI, merupakan jurnal penelitian dan kajian ilmiah yang diterbitkan Fakultas Ekonomi UMSB. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang ekonomi untuk dipublikasikan di jurnal ini. Naskah yang masuk akan dievaluasi dan disunting untuk keseragaman ...