Bina Gogik: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol. 9 No. 1 (2022): JURNAL BINAGOGIK

PENGARUH KONDISI EKONOMI ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA DI KELAS V SD NEGERI 020254 KOTA BINJAI TAHUN AJARAN 2021/2022

Nurlia Ginting (Universitas Quality Berastagi)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk megetahui pengaruh kondisi ekonomi orang tua terhadap prestasi belajar siswa di kelas V SD Negeri 020254 Kota Binjai. Permasalahan dalam penelitian ini “apakah ada pengaruh yang signifikan antara kondisi ekonomi orang tua terhadap prestasi belajar di kelas V SD Negeri 020254 Kota Binjai Tahun Ajaran 2021/2022?”. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket untuk variabel bebas dan daftar kumpulan nilai (DKN) untuk variabel terikat, dokumentasi sebagai bukti pelaksanaan penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan desain korelasional. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas dan uji hipotesis uji t. Berdasarkan hasil penelitian uji statistik deskriptif pada kondisi ekonomi otang tua menunjukkan bahwa total skor kondisi ekonomi orang tua adalah 1.254 dengan rata-rata akhirnya 78,37 dalam kategori tinggi, prestasi belajar siswa kelas V menunjukkan bahwa total skornya adalah 1.964 dengan rata-rata akhirnya 78,56 dalam kategori baik dan hasil hipotesis menunjukkan bahwa nilai signifikansi pengaruh kondisi ekonomi orang tua (X) terhadap prestasi belajar siswa di kelas V (Y) adalah 0,532 lebih besar dari 0,05 dan nilai t hitung 5,854 lebih besar dari pada t tabel 2,074, maka H0 diterima H1 ditolak. Artinya ada pengaruh yang signifikan antara kondisi ekonomi orang tua terhadap prestasi belajar siswa di kelas V SD Negeri 020254 Kota Binjai Tahun Ajaran 2021/2022. Diharapkan hasil penelitian ini dapat menjadi penambah wawasan tentang konsep-konsep atas teori-teori tentang pengaruh kondisi ekonomi orang tua terhadap prestasi belajar siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pgsd

Publisher

Subject

Other

Description

Bina Gogik: Jurnal Ilmiah Pendidikan Sekolah Dasar merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi dosen, mahasiswa dan pemerhati kependidikan untuk menyebarluaskan hasil kajian, pemikiran dan penelitian yang relevan dalam bidang pendidikan Biologi dan tebit 2 kali dalam setahun (Maret ...