Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Vol 9, No 1 (2023): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer

Evaluasi Manajemen Layanan Teknologi Informasi menggunakan Itil V4

Ambar Fisty Setyaningsih (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)
Wahyu Adi Prabowo (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)
Yudha Saintika (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2023

Abstract

Implementasi teknologi informasi pada sektor pelayanan publik memiliki pengaruh yang besar untuk mendukung terciptanya pemerintahan yang baik. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Banyumas merupakan instansi pemerintahan yang menerapkan pemanfaatan teknologi informasi sebagai sarana pelayanan publik. Dalam penerapannya terdapat beberapa permasalahan seperti dari sisi kebijakan yang berubah, sumber daya manusia, kepemimpinan, dan dari sisi teknis yang menyebabkan menjadi kurang optimalnya penerapan e-government melalui teknologi informasi. Oleh karena itu diperlukan evaluasi layanan teknologi informasi, sesuai dengan peraturan dari menteri PAN-RB untuk dilakukan evaluasi secara berkala. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi pada layanan teknologi informasi menggunakan framework ITIL V4 dengan 7 practice pada domain General Management Practice dan 11 practice pada domain Service Management Practice. Evaluasi dilakukan dengan mengukur tingkat kematangan dari layanan TI, melakukan analisis GAP dan mengukur tingkat kapabiliasnya, serta membuat rekomendasi perbaikan berdasarkan hasil evaluasi. Hasil dari penelitian ini yaitu tingkat kematangan dan tingkat kapabilitas berada pada level 3 (Defined). Hal ini berarti manajemen layanan TI telah berjalan mengacu pada prosedur praktek manajemen dan berfokus pada pengguna. Untuk meningkatkan nilai dari tingkat kematangan agar sesuai dengan yang diharapkan dan dapat memperbaiki manajemen layanan TI yang dikleola oleh DPMPTSP Kabupaten Banyumas maka akan diberikan rekomendasi perbaikan. Rekomendasi perbaikan adalah, walapun sudah berada pada level 3, namun masih terdapat gap dari practices yang digunakan sehingga perlu dilakukan perbaikan tindakan pencatatan pada insiden dan problem yang terjadi, agar dapat dianalisis dan diidentifikasi untuk membantu penanganan dan pencegahan terhadap terjadinya pengulangan insiden dan problem.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jtik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer merupakan salah satu jurnal berbasis Open Journal System (OJS) yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Mohammad Husni Thamrin (UMHT) yang berisi artikel-artikel dengan topik Teknologi Informasi yang menampung ...