Jurnal Agroteknologi Pertanian dan Publikasi Riset Ilmiah (JAPPRI)
Vol 4 No 2 (2022): September : Jurnal Agroteknologi Pertanian & Publikasi Riset Ilmiah

Analisis Kelayakan Usaha Keripik Pisang Pada Umkm Indusri Muda Mandiri Kecamatan Purbalingga Kabupaten Purbalingga

Alpha Nadeira Mandamdari (Unknown)
Adwi Herry Koesoema Ellyanto (Unknown)
Tatang Widjojoko (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui biaya produksi, penerimaan dan keuntungan, apakah usaha keripik pisang di UMKM Industri Muda Mandiri layak diusahakan secara finansial, dan berapa titik impas atau Break Even Point (BEP) dari produksi keripik pisang di UMKM Industri Muda Mandiri.Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara kepada pemilik usaha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biaya produksi terbesar pada bulan Mei 2022 sebesar Rp5.292.428,26 dan terkecil pada bulan Februari 2022 sebesar Rp1.722.904,93. Penerimaan terbesar pada bulan Mei 2022 sebesar Rp5.467.000,00 dan terkecil pada bulan Februari 2022 sebesar Rp 1.845.000,00. Keuntungan terbesar pada bulan April 2022 sebesar Rp 229.471,74 dan terkecil pada bulan Maret 2022 sebesar Rp 42.741,76. Usaha keripik pisang di UMK Industri muda dikatakan layak yang ditunjukkan dari nilai R/C ratio yang lebih besar daripada 1

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JAPPRI

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agroteknologi Pertanian & Publikasi Riset Ilmiah (JAPPRI) menyambut baik kiriman anda yang memberikan wawasan tentang masalah terkini dan utama yang berhubungan dengan studi ilmu Agroteknologi dan Pertanian. Artikel dapat berasal dari salah satu bidang berikut: Bidang Budidaya Tanaman ...