Indonesian Journal of Islamic Educational Management
Vol 6, No 1 (2023): IJIEM

Manajemen Strategik Berbasis Analisis SWOT Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Di MTSN 3 Tulungagung

Andia Ro'isatul Vitri (UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung)
Sulistyorini Sulistyorini (UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung)
Chusnul Chotimah (UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2023

Abstract

Manajemen strategik merupakan hal yang memiliki peran penting dalam pergelolaan lembaga pendidikan, terutama apabila orientasinya berkaitan dengan kualitas lembaga pendidikan, tentunya untuk mencapai kualitas yang baik, lembaga harus mengatur taktik atau yang sering kita sebut sebagai manajemen strategi. Sebelum melakukan perumusan strategi, perlu adanya analisis untuk mengetahui hal mana saja yang menguntungkan dan merugikan lembaga pendidikan. Penelitian ini merupakan penelitian fenomenologis yang sering disebut sebagai penelitian kualitatif. Tujuan dalam penelitian ini adalah: (1) Mendeskripsikan faktor apa yang menjadi kekuatan, kelemahan, peluang dan tantangan di MTsN 3 Tulungagung dalam meningkatkan mutu pendidikan, (2) untuk mengetahui strategi yang diterapkan MTsN 3 Tulungagung dalam meningkatkan mutu pendidikan. Data diperoleh dari data primer. Sumber data atau subjek dalam penelitian ini yaitu, kepala sekolah, wakil kepala, dan guru. kemudian data penelitian di kondensasi, di display dan diverifikasi. Hasil penelitian yang dapat disimpulkan: adalah (1) hasil analisis SWOT MTsN 3 Tulungagung menunjukkan bahwa pengaruh kekuatan dan peluang memiliki peran yang besar, sehingga ditemukan hasil strategi berada pada posisi kuadran 1 Stregths Opportunities (SO) dengan mendukung pada strategi agresif untuk meningkatkan mutu pendidikan, posisi tersebut sangat membawa keuntungan, lembaga memiliki kekuatan untuk memanfaatkan peluang yang ada. (2) kemudian, dari hasil analisis strategi yang dilakukan di lembaga pendidikan MTsN 3 Tulungagung, menemukan hasil bahwa salah satu strategi yang dipakai adalah strategi intensif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

IJIEM

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal ini diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun, yaitu Bulan April dan November. Jurnal ini diterbitkan untuk dimanfaatkan sebagai sumber pengetahuan dan rujukan bagi semua yang berprofesi di bidang Administrasi Pendidikan (Manajemen ...