Prosiding Seminar Informasi Kesehatan Nasional
2022 : SIKesNas 2022

ANALISIS KUALITATIF DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT INAP PENYAKIT COVID-19 DI RUMAH SAKIT PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA

Sri Wahyuningsih Nugraheni (Universitas Duta Bangsa Surakarta)
Erna Zakiyah (Universitas Duta Bangsa Surakarta)
Nur Rohmah (Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Duta Bangsa Surakarta)



Article Info

Publish Date
18 Jun 2022

Abstract

Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 129 tahun 2009tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit, salah satu indikator kualitas pelayanan rekammedis yaitu kelengkapan dokumen rekam medis sebesar 100%. Pengambilan data awal pada 10dokumen rekam medis rawat inap kasus Covid-19, didapatkan hasil terdapat ketidakkonsistenantertinggi pada review cara/praktik pencatatan diagnosa yaitu sejumlah 7 dokumen rekam medis(70%). Tujuan penelitian yaitu mengetahui kekonsistensian pengisian dokumen rekam medisrawat inap penyakit Covid-19 di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta Tahun 2021. Jenispenelitian tersebut deskriptif dengan pendekatan retrospektive. Populasi penelitian sejumlah 720dan sampel 88 dokumen rekam medis rawat inap kasus Covid-19 dengan teknik simple ramdomsampling. Instrumen penelitian ini menggunakan alat bantu checklist, pedoman wawancara danpedoman observasi. Pengolahan data dengan cara collecting, editing dan penyajian data. Hasilpenelitian yaitu review kelengkapan dan kekonsistensian diagnosa 100% konsisten. Reviewkekonsistensian pencatatan diagnosa 60% konsisten dan 40% tidak konsisten. Review hal-halyang dilakukan saat perawatan dan pengobatan 98% konsisten dan 2% tidak konsisten. Reviewterhadap informed consent tidak ada dikarenakan tidak adanya tindakan yang memerlukanformulir informed consent. Review cara praktik atau pencatatan 72% konsisten dan 28% tidakkonsisten. Review hal-hal yang menyebabkan tuntutan ganti rugi 100% konsisten. Faktor yangmempengaruhi ketidaklengkapan dan ketidakkonsistenan yaitu faktor manusia (man) dokter danperawat. Saran peneliti berdasarkan hasil penelitian adalah adanya kebijakan Rumah Sakit bagiProfesional Pemberi Asuhan (PPA) dan realisasi kebijakan yang mendukung terwujudnyakelengkapan dokumen rekam medis.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sikenas

Publisher

Subject

Humanities Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Prosiding Seminar Informasi Kesehatan Nasional (SIKesNas) adalah prosiding ilmiah di Bidang Kesehatan yang dikelola oleh Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Duta Bangsa surakarta. Prosiding ini digunakan sebagai media bagi para akademisi dan peneliti untuk melakukan diseminasi hasil penelitian dan ...