JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA (JPMS)
Vol 4, No 2 (2018)

Deskripsi Kebutuhan Siswa Pada Aplikasi Blantik Berbasis Android Sebagai Media Pembelajaran Matematika Berbasis Budaya

Khasanah, Binti Anisaul (Unknown)
Nuria, Nida (Unknown)
Devasari, Putri (Unknown)
Putri, Firda Adelia (Unknown)
Rahmawati, Rizky (Unknown)
Syahputra, Robby Kurniawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2018

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan kebutuhan siswa terhadap media pembelajaran aplikasi Blantik (Batik Lampung Matematika) berbasis android. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan  wawancara secara langsung bersama guru kelas serta penyebaran kuesioner yang terdiri dari 6 pertanyaan kepada siswa kelas IV SD Negeri 1 Bumi Rejo Kabupaten Pringsewu Lampung. Selanjutnya diperoleh hasil penelitian yaitu: 1) Kurikulum yang digunakan merupakan kurikulum K13 yang mendukung pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran; 2) Pembelajaran yang dilakukan guru sering dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari sehingga memungkinkan untuk mengaitkan budaya dalam pembelajaran; 3) Kurangnya pengetahuan siswa terhadap budaya daerahnya mengasumsikan perlunya guru mengintegrasikan etnomatematika pada pembelajaran; 4) Kepemilikan android oleh siswa mengasumsikan untuk pemanfaatannya dalam pengembangan media pembelajaran; 5) Kecenderungan siswa untuk berlajar sambil bermain game mengasumsikan untuk membuat media pembelajaran berupa game edukasi.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

sigma

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Pembelajaran dan Matematika Sigma (JPMS) diterbitkan oleh FKIP Universitas Labuhan Batu program studi pendidikan matematika yang berisi tulisan/artikel hasil pemikiran dan hasil penelitian yang ditulis oleh para pakar, ilmuwan, praktisi, pengkaji, guru, dosen dan mahasiswa dalam disiplin ilmu ...