Journal Peqguruang: Conference Series
Vol 5, No 1 (2023): Vol 5, No 1 (2023): Peqguruang, Volume 5, No.1, Mei 2023

EFEKTIVITAS PENGGGUNAAN APLIKASI MAPLE TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 POLEWALI

Nadira Ira (Universitas Al Asyariah Mandar)
Fatimah Fatimah (Universitas Al Asyariah Mandar)
Irfawandi Samad (Universitas Al Asyariah Mandar)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Penelitian eksperimen ini bertujuan agar mengetahui efektivitas penggunaan aplikasi Maple terhadap hasil belajar siswa. Subyek penelitian ini ialah semua siswa kelas X SMK Negeri 1 Polewali sebanyak 405 siswa, dan sampel penelitian ialah kelas X multimedia 2 selaku kelas kontrol dan kelas X multimedia 3 selaku kelas eksperimen. Instrument yang digunakan pada penelitian ini ialah tes hasil belajar matematika siswa, lembar observasi aktivitas siswa, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, dan angket respon siswa. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan inferensi. Setelah mengolah hasil analisis deskriptif, diperoleh post-test. Artinya, rata-rata skor belajar matematika untuk kelas eksperimen adalah 83,94 dan untuk kelas kontrol adalah 77,13. Data perhitungan uji-t data post-test menunjukkan nilai   sebesar 3,26, dan nilai   sebesar 2,65. Artinya  >   adalah 3,26 > 2,65. Dari hasil analisis statistik deskriptif dan statistik inferensi ditarik kesimpulan bahwa penggunaan aplikasi Maple efektif terhadap hasil belajar siswa  

Copyrights © 2023