PREDIKSI
Vol 2, No 1 (2013)

KOMPARASI PENILAIAN KINERJA PERAWAT PARAMEDIS RUMAH SAKIT AKADEMI KEPOLISIAN (AKPOL

Wulandari, Priska Ratri ( Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana Universitas Katolik Soegijapranata Semarang)
Hindiarto, Ferdinandus ( Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana Universitas Katolik Soegijapranata Semarang)
Prabowo, Sumbodo ( Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana Universitas Katolik Soegijapranata Semarang)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan perawat paramedis terhadap penilaian kinerja di Rumah Sakit Akademi Kepolisian. Penilaian Kinerja adalah suatu proses mengevaluasi kinerja karyawan dalam standar yang berlaku berkaitan dengan kontribusi karyawan dalam waktu tertentu dan bagaimana karyawan tersebut melaksanakan pekerjaan yang diberikan. Rumah Sakit Akademi Kepolisian memiliki berbagai macam bagian salah satunya adalah perawat paramedis. Pada bagian perawat paramedis terdapat permasalahan yang terkait dengan penilaian kinerja yakni ketidakpuasan terhadap penilaian kinerja yang lama. Ketidakpuasan dikarenakan penilaian yang lama belum ideal dengan bukti penilaian cenderung subyektif, belum dilakukan secara berkala, penilai belum jelas, dan tidak ada tindak lanjut setelah penilaian. Dari permasalahan tersebut maka dirancanglah penilaian kinerja dengan menggunakan model BARS. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata dari teks wawancara, catatan tulisan tangan, hasil pengamatan, atau dokumen resmi lainnya seperti kuesioner. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan kuesioner. Hasil menunjukkan bahwa penilaian kinerja yang baru mampu memberikan kepuasan. Kepuasan karena penilaian yang baru sudah obyektif, dilakukan secara berkala, penilai multirater, dan ada tindak lanjut setelah penilaian. Perbandingan antara penilaian kinerja yang lama dan yang baru meliputi aspek kejelasan, motivasi, keadilan, umpan balik, dan tindak lanjut. Kata Kunci : Penilaian Kinerja, Mulirater, BARS

Copyrights © 2013