COREAI: Jurnal Kecerdasan Buatan, Komputasi dan Teknologi Informasi
Vol 2, No 1 (2021)

Membangun Sistem Informasi Ujian Online berbasis Web pada MAN 1 Probolinggo menggunakan bahasa pemograman PHP dan MySQL

supriadi supriadi (Universitas Nurul Jadid)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2021

Abstract

Ujian merupakan salah satu cara untuk mengevaluasi proses belajar. Dalam dunia pendidikan ujian dimaksudkan untuk mengukur taraf pencapaian suatu tujuan pengajaran oleh siswa, sehingga siswa dapat mengetahui tingkat kemampuannya dalam memahami bidang studi yang sedang ditempuh. Pada MAN 1 Probolinggo, ujian UAS dan UTS belum dilakukan secara online. Proses ujian dilakukan dengan membagikan soal yang telah di cetak pada selembaran kertas, kemudian menjawab dengan bersama dalam waktu 1 jam. Dengan sistem ujian yang seperti ini sering kali mempunyai kendala, seperti kebiasaan mencontek, lambatnya proses pembuatan soal, kesalahan dalam menilai hasil ujian, lambatnya pembuatan laporan hasil ujian. Pemborosan biaya kertas dan tinta dalam pembuatan soal dan penggandaan soal juga salah satu masalah. Solusi untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan merancang sebuah sistem yang sudah terkomputerisasi yaitu perancangan sistem ujian online berbasis web. Tujuan Penelitian ini mempermudah guru untuk membuat soal, menghemat biaya dan waktu dalam proses penilaian dan membuat laporan dengan mudah. Serta menghemat biaya daam pembuatan soal dan penggandaan soal ujian. Dari hasil penelitian yang dicapai berupa sistem aplikasi berbasis web menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL. yang membantu mempermudah mendapatkan data, karena di MAN 1 Probolinggo dalam ujian masih input data manual terhadap siswanya. Sehingga siswa masih harus menghubungi guru untuk mengetahui proses nilai ujian sudah atau belum selesai. Dan juga sistem penilaiannya yang belum teratur. Sehingga nilai yang masuk tidak diketahui secara menyeluruh atau terkontrol.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

core

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

COREAI: Jurnal Kecerdasan Buatan, Komputasi dan Teknologi Informasi sebagai bagian dari semangat menyebarluaskan ilmu pengetahuan beberapa hasil dari penelitian dan pemikiran untuk pengabdian kepada masyarakat luas. Situs Jurnal COREAI ini menyediakan artikel-artikel jurnal untuk dibaca maupun ...