JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023

Analisis Penerimaan Pajak Daerah Kabupaten Sikka Tahun 2015-2020 (Studi Kasus pada Badan Pendapaan Daerah Kabupaten Sikka)

Kristina Fransiska (Universitas Nusa Nipa)
Elisabet Luju (Universitas Nusa Nipa)
Cicilia Ayu Wulandari Nuwa (Universitas Nusa Nipa)



Article Info

Publish Date
21 May 2023

Abstract

Latar belakang Penelitian ini adalah bagaimana laju pertumbuhan, tingkat efektivitas dan tingkat kontribusi pajak daerah terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten Sikka. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menganalisis laju pertumbuhan, (2) Tingkat efektifitas (3) Tingkat kontribusi pajak daerah terhadap pendapatan asli daerah di Kabupaten Sikka dari tahun 2015- 2020. Populasi dalam penelitian ini adalah Laporan Daftar Target dan Realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Kabupaten Sikka. Sampel yang digunakan adalah Laporan Daftar Target dan Realisasi Pajak Daerah Kabupaten Sikka Tahun 2015-2020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1 )Pertumbuhan pajak daerah Kabupaten Sikka dari Tahun Anggaran 2016 sampai dengan Tahun Anggaran 2020 sangat rendah dan naik turun dari tahun ke tahun, dimana rata-rata pertumbuhan pajak daerah sebesar 11,62% dengan kategori Tidak Berhasil. (2) Efektivitas pajak daerah Kabupaten Sikka Tahun Anggaran 2015 sampai dengan Tahun Anggaran 2020 mengalami fluktuasi (naik turun) dari tahun ke tahun dimana rata-rata efektivitas 85,95% dengan kriteria Cukup Efektif. (3)Kontribusi pajak daerah terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten Sikka Tahun Anggaran 2015 sampai dengan Tahun Anggaran 2020 dengan rata-rata kontribusi selama enam periode adalah 16,5% dengan kriteria Kurang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...