Jurnal Sains dan Teknologi ISTP
Vol. 13 No. 1 (2020): Juni

PENGARUH PROMOSI DAN SARANA FISIK TERHADAP KEPUTUSAN MAHASISWA MEMILIH KULIAH DI INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI TD PARDEDE

Mona Hatorangan Siregar, SE, MM (Institut Sains dan Teknologi TD.Pardede)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2021

Abstract

Promosi dan sarana fisik merupakan bagian dari strategi pemasaran yang mempengaruhi keputusan mahasiswa dalam memilih untuk kuliah dan belajar di dalamnya. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh promosi dan sarana fisik terhadap keputusan mahasiswa memilih kuliah di Institut Sains dan Teknologi (ISTP) Medan. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi dan sarana fisik terhadap keputusan mahasiswa kuliah di Institut Sains dan Teknologi TD. Pardede (ISTP) Medan. Teori yang digunakan adalah promosi dan sarana fisik yang berkaitan dengan perilaku mahasiswa untuk memutuskan kuliah di ISTP. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, daftar pertanyaan dan studi dokumentasi. Jumlah sampel sebanyak 100 (seratus) orang responden dan digunakan teknik sampel dengan penarikan random sampling yang menyebar pada 3 (tiga) fakultas yang dimiliki oleh Institut Sains dan Teknologi TD. Pardede (ISTP) Medan. Data dikumpulkan menggunakan kuestioner dengan satuan pengukuran skala Likert. Pendekatan dalam penelitian ini adalah dengan mengumpulkan data mengenai promosi dan sarana fisik yang terkait dengan variable penelitian. Jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif dengan sifat penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang suatu keadaan dan persoalan serta menginterpretasikannya. Metode analisis regresi berganda untuk menguji hipotesis digunakan uji F dan t pada tingkat kepercayaan 95%, α = 0,05. Koefisien determinasi (R2) hasil regresi adalah 0,428 artinya variable keputusan mahasiswa dapat dijelaskan oleh variable promosi dan sarana fisik sebesar 42,8% sedangkan sisanya 58,2% dijelaskan oleh variable-variabel bebas lainnya yang tidak diteliti. Dari hasil persamaan regresi diperoleh nilai koefisien variable promosi 0,295 adalah positif. Hal ini menunjukkan bahwa promosi mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan mahasiswa. Demikian juga dari hasil persamaan regresi diperoleh nilai koefisien variable sarana fisik 0,356 adalah positif. Hal ini menunjukkan bahwa sarana fisik mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan mahasiswa. Berdasarkan nilai understandardized coefficient tiap variable dapat diketahui bahwa faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan mahasiswa memilih Institut Sains dan Teknologi TD. Pardede adalah variable yang memiliki nilai understandardized coefficient terbesar yaitu sarana fisik (0.387)

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jsti

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sains dan Teknologi ISTP (Institut Sains dan Teknologi TD.Pardede) ini merupakan salah satu media publikasi penelitian yang menambah deretan jurnal dengan disiplin ilmu sains dan teknologi, dengan No ISSN 2356-0878 dan diharapkan mampu menjadi media pemicu untuk menambah keinginan kaum ...