Journal On Teacher Education (Jote)
Vol. 4 No. 4 (2023): Journal on Teacher Education

Pengaruh Minat Belajar dan Persepsi Siswa atas Kompetensi Kepribadian Guru Madrasah Aliyah terhadap Hasil Belajar Sosiologi Diwilayah Serang Banten

Rachmatullah Jundi (Universitas Bina Bangsa)
Amat Hidayat (Universitas Bina Bangsa)



Article Info

Publish Date
22 May 2023

Abstract

Pengaruh Minat Belajar Siswa dan Persepsi Siswa atas Kompetensi Kepribadian Guru Terhadap Prestasi Belajar Sosiologi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh minat belajar siswa terhadap hasil belajar sosiologi, (2) pengaruh persepsi siswa atas kompetensi kepribadian guru terhadap hasil belajar sosiologi, (3) pengaruh minat belajar siswa dan persepsi siswa atas kompetensi kepribadian guru terhadap hasil belajar sosiologi secara bersama-sama. Metode penelitian yang digunakan adalah survey tekhnik analisis linear berganda. Uji hipotesis menggunakan uji linear berganda. Hasil penelitian menyimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan minat belajar siswa dan persepsi siswa atas kompetensi kepribadian guru secara bersama-sama terhadap prestasi belajar sosiologi. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig. 0,000< 0,05 dan Fh = 10,778. Terdapat pengaruh yang signifikan minat belajar siswa terhadap prestasi belajar sosiologi siswa MA Swasta Serang Banten. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig. 0,005< 0,05 dan th= 2,934.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jote

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

The teacher education journal is a place for researchers to develop their competencies in the fields of research, education and community service. This journal is related to the world of general education such as early childhood education, educational psychology, primary school teacher education, ...