Inovasi : Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan
Vol 2 No 2 (2023): Vol 2 No 2 (2023): Vol 2 No 2 (2023): Mei: Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan

Dramaturgi Kehidupan Pengemis Alun-Alun Kabupaten Jember

Moh. Mahdy Abyyu (Universitas Jember)
Yunitasari Anggraeny (Universitas Jember)
Velysa Novita Hariyanto (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
22 May 2023

Abstract

Kemiskinan menjadi keterbatasan masyarakat pinggir bergabung dalam dunia kerja dan dipersulit dengan kompleksitas kualifikasi kerja perusahaan (Ijazah pendidikan). Angka kebutuhan ekonomi tinggi dan sedikitnya lapangan pekerjaan mempersulit kesempatan bertahan hidup, sehingga menganggur menjadi kepasrahan untuk dilakukan. Dalam upaya bertahan hidup, kondisi mepet menyempitkan jarak pandang pikiran sehingga semua jalan akan ditempuh, sehingga muncul fenomena pengemis yang menyebar di alun-alun kota Jember. Penelitian ini menggunakan pendekatan fenomenologi dengan memahami fenomena pengemis yang dibahas dari sudut pandang pelaku, yang bertujuan mengungkap kehidupan sebenarnya pengemis di Alun-alun kabupaten Jember. Penelitian ini mengambil sudut pandang teori dramaturgi dari Erfing Goffman yang memandang kehidupan sebagai panggung sandiwara. Label pengemis tidak melulu perihal kemiskinan. Beberapa oknum memanfaatkan “pekerjaan” pengemis sebagai jalan untuk malas bekerja, padahal secara kualifikasi dia mampu. Dalam penelitian ini, kesimpulan diambil bahwa pengemis di Alun-alun Jember tidak semua adalah masyarakat miskin dengan keterbatasan dalam bekerja, masih terdapat masyarakat dengan kondisi mampu menjual harga dirinya dengan menjadi pengemis dengan dalih penghasilan yang lebih menjanjikan. Selain itu, tidak ada upaya yang cukup efektif dari satpol PP dalam menindaklanjuti fenomena pengemis. Oleh karena itu, diperlukan peran pemerintah Kabupaten Jember agar dapat menerapkan kebijakan hukum yang tepat berkaitan dengan fenomena pengemis dan sedikitnya lapangan pekerjaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

inovasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

INOVASI:Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Trianandra. Bidang kajian dalam jurnal ini termasuk linguistik, sastra, filsafat, psikologi, hukum, pendidikan, sosial dan studi budaya. Jurnal ...