JPLED
Vol. 1 No. 2 (2021): Journal of Practice Learning and Educational Development

Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Meningkatkan Perekonomian Masyarakat

Wisri Febriani (Unknown)
Putra Ramadani (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2021

Abstract

Tujuan pendidikan dan pelatihan adalah untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, sikap dan keterampilan pegawai agar lebih professional dalam bekerja sehingga tujuan organisasi dapat tercapai dan telah dikaitkan dengan kinerja pegawai. Meningkatkan semangat kerja seluruh tenaga kerja untuk menjalankan organisasi dengan komitmen organisasi yang lebih tinggi. Sedangkan manfaat pendidikan dan pelatihan adalah untuk meningkatkan kemantapan pegawai dan dapat memberikan kesempatan kepada pegawai untuk mengembangkan diri agar dalam melaksanakan tugas dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Meningkatkan Perekonomian Masyarakat. Penelitian menggunakan metode studi kepustakaan. Berbagai sumber dianalisis untuk memperoleh simpulan dari penelitian ini. Pendidikan dan pelatihan pegawai merupakan syarat pekerjaan untuk meningkatkan penguasaan berbagai keterampilan, keahlian dan pengetahuan berdasarkan kegiatan kerja nyata yang terperinci dan rutin dalam rangka melaksanakan dan menyelesaikan pekerjaan yang diberikan kepadanya. Sedangkan proses atau tahapan pendidikan dan pelatihan harus dilakukan dengan memperhatikan: a) Sasaran, b) Kurikulum, c) Prasarana, d) Peserta, e) Pembina, dan f) Pelaksanaan. Penyelenggara diklat juga harus terlebih dahulu menetapkan tujuan yang jelas yang ingin dicapai agar pelaksanaan program diklat dapat diarahkan pada pencapaian tujuan organisasi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpled

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal of Practice Learning and Educational Development is an open access, peer-reviewed, scientific journal published by GAES (Global Action and Education for Society). The aim of this journal is to publish articles dedicated to the latest outstanding developments in the field of education. It ...