Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 3

Peranan Probiotik Pada Media Budidaya Terhadap Pertumbuhan Dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila (Oreochromus Niloticus)

Patang Patang (Universitas Negeri Makassar)
Lahming Lahming (Universitas Negeri Makassar)
Subariyanto Subariyanto (Universitas Negeri Makassar)
Amirah Mustarin (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2022

Abstract

Abstrak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian probiotik pada media budidaya dengan dosis berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan nila (Oreochromis niloticus). Desain rancangan percobaan dalam penelitian ini dilakukan 4 perlakuan dimana 3 menggunakan probiotik dengan dosis berbeda dan 1 kontrol setiap perlakuan diulang sebanyak 3  kali sehingga sampel yang diamati 12 unit percobaan. Perlakuan K : Tanpa Probiotik; Perlakuan A : Pemberian probiotik dengan dosis 1 ml/L air; Perlakuan B : Pemberian probiotik dengan dosis 1,5 ml/L air dan Perlakuan C : Pemberian probiotik dengan dosis 2 ml/L air. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April sampai November 2022, bertempat di UPTD Balai Benih Ikan (BBI) Air Tawar Parangtambung Dinas Perikanan, Pertanian dan Peternakan Kota Makassar. Pengujian ini menggunakan beberapa pengujian untuk memperoleh data. Pengambilan dan pengujian sampel dilakukan dengan secara In situ dan Ex situ di lapangan. Data yang dikumpulkan selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pertumbuhan mutlak ikan nila maupun rata-rata SGR yang diberikan perlakuan probotik pada media budidaya selama penelitian tertinggi diperoleh pada perlakuan C. Sedangkan tingkat kelangsungan hidup ikan untuk semua perlakuan menunjukkan nilai yang sama yaitu 100%. Kata Kunci: Probiotik, Pertumbuhan, Kelangsungan Hidup, Nila

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...