Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 2

Desain Media Visual Pada Pembelajaran Dalam Jaringan (Daring)

Edy Sabara (Universitas Negeri Makassar)
Sabran Sabran (Universitas Negeri Makassar)
Retyana Wahrini (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2021

Abstract

Abstrak. Proses belajar mengajar secara konvensional ternyata memiliki banyak kekurangan. Hal ini disebabkan tidak semua pembelajar memiliki kompetensi yang sama, perbedaan daya serap pembelajar dalam mendengarkan pelajaran, bahan ajar yang terbatas guru dan kegiatan belajar mahasiswa sebagai objek cenderung membosankan. Untuk itu pembelajar dituntut memiliki kreativitas dalam mengajar, pembelajar dituntut mampu merangsang pembelajar untuk proaktif dalam kegiatan pembelajaran. Proses pembelajaran dengan menggunakan media visual dapat meningkatkan kreativitas dan motivasi bagi pembelajar untuk belajar dan mampu dilakukan secara efektif dan efisien. Media sebagai alat pembelajaran yang dapat membantu guru untuk melalukan proses pembelajaran. Media yang memungkinkan guru untuk mengeksplorasi materi pelajaran dan menyampaikannya secara komunikatif. Ini akan membuat mahasiswa lebih banyak menyerap dan memahami subjek atau pesan dari guru. Media visual atau grafis merupakan media yang berhubungan dengan visualisasi. Media visual merupakan alat bantu mengajar yang dipakai guru dalam proses pembelajaran yang bisa dinikmati oleh mahasiswa melalui visi atau panca indera, mampu menampilkan hal-hal nyata dari fenomena yang dipelajari. Video rekam layar adalah suatu video yang berisi rekaman segala aktivitas di layar komputer yang dilengkapi dengan audio/suara dari guru melalui mikrofon. Pengajar bisa tampil di layar monitor melalui kamera dari layar laptop, sehingga dapat menghapus kerinduan mahasiswa untuk bertatap muka dengan gurunya Kata Kunci: Media Visual, Pembelajaran, Daring

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...