Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 7

Pengembangan Jobsheet Elektronika Daya Program Studi Pendidikan Vokasional Mekatronika FT-UNM

Faisal Najamuddin (Universitas Negeri Makassar)
Retyana Wahrini (Universitas Negeri Makassar)
Sutarsi Suhaeb (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2022

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui Tahapan penyusunan Job Sheet Elektronika Daya untuk Program Studi Pendidikan Vokasional Mekatronika FT UNM. (2) Mengetahui kelayakan Job Sheet Elektronika Daya untuk Program Studi Pendidikan Vokasional Mekatronika FT UNM. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (RnD) yang mengacu pada model penelitian pengembangan 4D dari Thiagarajan dengan tahapan-tahapan (1) Define yang terdiri dari (a) Analisis Awal (b) Analisis peserta didik dan kurikulum (c) Perumusan tujuan, (2) Design yang meliputi (a) penyusunan garis besar (b) desain isi pembelajaran (c) pemilihan format (d) penulisan naskah, (3) Develop yang terdiri dari (a) validasi ahli (b) uji pengembangan , dan tahap (4) Disseminate atau penyebaran. Penelitian pengembangan dilakukan dengan subjek penelitian mahasiswa Program Studi Pendidikan Vokasional Mekatronika FT UNM.. Data penelitian dikumpulkan menggunakan angket dengan skala likert kemudian dianalisis untuk mendapatkan hasil kelayakan. Validitas yang digunakan dalam penelitian adalah validitas isi dengan pendapat ahli (expert judgement). Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian pengembangan ini adalah tersusunnya Job Sheet Elektronika Daya untuk Program Studi Pendidikan Vokasional Mekatronika FT UNM. Job sheet pembelajaran dinilai kelayakannya berdasarkan aspek materi, aspek media, dan uji coba kepada calon pengguna. Kelayakan modul ditinjau dari aspek materi memperoleh nilai 88% dengan kategori  sangat layak, ditinjau dari aspek media juga memperoleh nilai 85% dengan kategori sangat layak, berdasarkan tanggapan pengguna modul memperoleh nilai 82% dengan kategori sangat layak.   Kata Kunci: Pengembangan, Job Sheet, Elektronika Daya

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...