Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat (Ji-SOMBA)

DEMONSTRASI ENDORPHIN MASSAGE DALAM MENGURANGI TINGKAT KECEMASAN PADA IBU HAMIL DI KLINIK BERSALIN SITI KHODIJAH 2022

Khairani (Universitas Imelda Medan)
Maidina Putri (STIKes As Syifa Kisaran)
Sarida Surya Manurung (Universitas Imelda Medan)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Kehamilan dan persalinan merupakan fokus perhatian yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat. Faktor psikologi yang sering terjadi pada ibu dalam proses persalinan dapat berupa kecemasan, seringkali, wanita hamil dalam menghadapi suatu persalinan mereka merasakan kecemasan. Apabila ibu tetap merasakan kecemasan maka dapat diatasi dengan berbagai cara, salah satunya dengan terapi non farmakologis. Terapi non farmakologis dilakukan dengan menggunakan Endorphin Massage. Endorphin Massage merupakan sebuah terapi sentuhan atau pijatan ringan yang cukup penting diberikan pada ibu hamil, sewaktu menjelang hingga saatnya melahirkan. Pijatan ini dapat merangsang tubuh untuk melepaskan senyawa endorphin yang merupakan pereda rasa sakit dan dapat menciptakan perasaan nyaman. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah demonstrasi Endorphin Massage untuk mengurangi kecemasan pada primigravida yang menghadapi persalinan. Penyuluhan menggunakan metode ceramah dan tanya jawab. Jumlah reponden pada pengabdian ini berjumlah 15 orang ibu hamil, dilaksanakan pre test dan post test untuk mengukur tingkat pemahaman ibu hamil. Keberhasilan dalam pengabdian kepada masyarakat ini ditunjukan pula dengan peningkatan pemahaman peserta dengan nilai rata-rata pre test dan post test pada ibu hamil dengan pengetahuan pada kategori baik nilai pre test 20% menjadi nilai post test 86,7%

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Ji-SOMBA

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat (Ji-SOMBA) (p-ISSN : 2827-9484) (e-ISSN 2808-232x) is a peer-reviewed journal dedicated to the exchange of high-quality research results in the fields of health, tourism, economics and computers. This journal publishes state-of-art papers in fundamental ...