Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 8 No. 1 (2023): Volume 08, Nomor 01, Juni 2023

ANALISIS KARAKTER KERJASAMA EKSTRAKURIKULER ANGKLUNG SISWA SEKOLAH DASAR

Haifa Nurul Sabilla Haifa (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)
Irna Khaleda Nurmeta (PGSD FKIP Universitas Muhammadiyah Sukabumi)
Luthfi Hamdani Maula (PGSD FKIP Universitas Muhammadiyah Sukabumi)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2023

Abstract

Ekstrakurikuler merupakan kegiatan untuk menyalurkan bakat, mendorong potensi siswa untuk mencapai pembentukan karakter. Ekstrakurikuler angklung merupakan salah satu kegiatan yang dapat membentuk dan menumbuhkan karakter Kerjasama yang dapat memperngaruhi interaksi sosial dalam berkelompok. Keterampilan Kerjasama ini harus dipupuk sejak dini, karena mempunyai pengaruh dalam berperilaku sesuai dengan lingkungan sosialnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu ingin mengetahui bagaimana karakter kerjasama siswa sekolah dasar dalam kegiatan ekstrakurikuler angklung. Metodologi yang digunakan oleh penulis yaitu deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter kerjasama pada siswa berdasarkan lima karakter kerjasama diantaranya: (1) Ketergantungan positif (2) Interaksi sosial (3) Tanggung jawab (4) Hubungan interpersonal (5) Proses kelompok. Lima karakter kerjasama ini terwujud dalam kegiatan ekstrakurikuler angklung yang membuat siswa memiliki kemampuan sosial dan interpersonal, meningkatkan rasa percaya diri, memiliki sikap produktivitas dan membangun rasa kebersamaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...