Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research

Peran Kegiatan Kebhinekaan Modul Nusantara Program PMM Dalam Peningkatan Pengetahuan Budaya Mahasiswa

Renita Br Saragih (Universitas HKBP Nommensen)
Destriani Chrisnawati Nainggolan (Universitas HKBP Nommensen)
Ferry Josua Simanullang (Universitas HKBP Nommensen)
Fatimah Ria Sitompul (Universitas HKBP Nommensen)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seperti apa besarnya peran Mata kuliah Modul Nusantara hingga memberikan dampak dalam meningkatkan Wawasan Kebhinekaan mahasiswa. Penelitian Ini menggunakan pendekatan kualitatif Deskriptif. Subjek penelitian ini adalah Museum Keratan Kasunan, Museum Radya Pustaka, Museum Keris. Pengumpulan data menggunakan metode Observasi dan Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Mata Kuliah Modul Nusantara memiliki peran yang besar dalam meningkatkan wawasan Kebhinekaan mahasiswa Inbound antara lain; Pertama, Mahasiswa memiliki pengalaman dan pengetahuan baru terhadap Budaya dan sejarah yang sebelumnya tidak diketahui oleh mahasiswa; Kedua, Mahasiswa mampu merefleksikan dan menunjukan bagaimana melestarikan dan memiliki rasa untuk menjaga sejarah-sejarah yang berlaku di Indonesia yang masih menjadi suatu penghormatan negara atau tempat-tempat permuseuman yang harus tetap dijaga utuh bentuk kesejarahannya; Ketiga, Mahasiswa Memiliki karakter dan wawasan kebangsaan yang kuat dan moral yang tinggi untuk mengimbangi kecerdasannyaa menjadi kader muda bela negara yang memahami “Bhineka Tunggal Ika” sebagai kekayan Bangsa; Keempat, Mahasiwa Memiliki peran besar untuk menciptakan dan membangun serta menjaga keutuhan Budaya dan sejarah yang ada di Indonesia serta harus mampu memberikan bukti nyata dengan berinovasi dan berekreasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...