Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)

Pengembangan Modul Berbasis Discovery Learning Pada Materi Satuan Baku Siswa Kelas II SDN

Ragil Fertha Larasati (Universitas PGRI Palembang)
Dian Nuzulia Armariena (Universitas PGRI Palembang)
Noviati Noviati (Universitas PGRI Palembang)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2023

Abstract

Dalam proses pembelajaran pendidik harus memilih model pembelajaran yang mampu meningkatkan dan memotivasi peserta didik dalam proses pembelajaran. Pengembangan bahan ajar adalah Langkah untuk meningkatkan proses belajar peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan produk bahan ajar berupa modul pembelajaran berbasis discovery learning pada siswa kelas II SD Negeri 231 Palembang yang mana dapat digunakan pendidik dalam proses pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 231 Palembang kelas II B. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model ADDIE, dalam pengembangan ADDIE ada beberapa tahapan-tahapan dari model ini yaitu Analysis (Analisis), Design (Desain/Perencanaan), Development (Pengembangan), Implementations (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan data wawancara, angket, tes, & dokumentasi. Hasil kevalidan terdiri dari ahli materi, ahli media, dan ahli Bahasa yang memperolehhasil 86% dengankategori sangat valid. Hasil kelayakan dari pendidik memperoleh hasil 96% dengan kategori sangat layak. Perbedaan antara hasil belajar siswa yang belum menggunakan modul dengan nilai rata-rata 32,9 dan setelah menggunakan modul nilai rata-rata yang diperoleh 97,67. Hasil keefektifan yang diperolehdari pretest dan postest didapatkan hasil N-Gain sebesar 0,96 dengan kategori sangat efektif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...