Jurnal Sosiohumaniora Kodepena (JSK)
Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Sosiohumaniora Kodepena

Penggunaan Model Problem Based Learning Untuk Peningkatan Hasil Belajar Perilaku Amanah Pada Siswa Sekolah Dasar

Sri mulyati (UIN Ar-Raniry)
Fakhri Yacob (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) peningkatan hasil belajar materi Perilaku Amanah pada siswa sekolah dasar melalui penerapan model pembelajaran Problem-Based Learning (PBL) dan (2) aktivitas belajar materi perilaku terpuji amanah mata pelajaran Akidah Akhlak melalui penggunaan model pembelajaran problem-based learning pada siswa setingkat sekolah dasar. Jenis penelitian Action Research (Penelitian Tindakan Kelas) digunakan untuk memenuhi maksud dari penelitian ini. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV MIN 16 Aceh Besar tahun pelajaran 2022/2023. Data penelitian diperoleh melalui Paper-Pencil Test materi Amanah dan Lembar Observasi Aktivitas Belajar Siswa. Data dianalisis dengan menggunakan statistik sederhana berupa formula untuk mendapatkan indek persentase dan rata-rata. Data penelitian melaporkan bahwa penerapan model pembelajaran problem-based learning materi perilaku terpuji Amanah pada siswa kelas IV MIN 16 Aceh Besar dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Di samping itu, suasana kelas selama pembelajaran berlangsung dengan melibatkan problem-based learning terjadi peningkatan aktivitas belajar siswa yang terekam pada setiap siklusnya. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran problem-based learning pada materi perilaku terpuji amanah dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa di kelas sekolah dasar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jsk

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences Other

Description

Jurnal Sosiohumaniora Kodepena merupakan jurnal peer-reviewed dan open-access journal dengan bidang kajian Ilmu Sosial dan Humaniora yang diterbitkan oleh Komunitas Dosen Penulis dan Peneliti Indonesia (Kodepena). JSK untuk pertama kalinya diterbitkan pada Juni 2020 sebagai jurnal media/berkala ...