Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol 14, No 1 (2023): April

ANALISIS SOCIAL RETURN ON INVESTMENT (SROI) PADA KELOMPOK TANI HARAPAN MAJU, DESA BUMI JAYA, KECAMATAN CANDIPURA, KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

Hendri Dunan (Universitas Bandar Lampung)
Vonny Tiara Narundana (Universitas Bandar Lampung)
Denu Poyo (Universitas Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Hakikat perusahaan dalam menjalankan bisnis adalah untuk mencari keuntungan, maka bila perusahaan membuat program tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsiblility) seharusnya dimaknai sebagai wujud investasi sosial perusahaan. Sebagai sebuah inisiasi dalam pendekatan pelaksanaan program CSR yang berangkat dari aspek ekonomi. Rasio Sosial Return on Investment (SROI) sudah cukup besar menghasilkan dampak sosial. Tantangan berikutnya yang sangat penting untuk dilakukan oleh PT. PLN dan stakeholder lainnya adalah menjaga keberlanjutan dan kualitas dari Program PLN peduli. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui rasio hasil perhitungan SROI Program PLN Peduli pada Kelompok Tani Harapan Maju, Desa Bumi Jaya, Kecamatan Candipura, Kabupaten Lampung Selatan. Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif yang merupakan metode untuk mengeksplorasi dan memahami makna yang bagi sejumlah individu atau sekelompok orang dianggap berasal dari masalah sosial atau kemanusiaan. Berdasarkan penelitian dapat diketahui bahwa besarnya dampak yang dihasilkan dari program PLN Peduli adalah sebesar 1,68:1 yang artinya setiap Rp.1 yang diinvestasikan dalam program PLN Peduli pada Kelompok Tani Harapan Maju, Desa Bumi Jaya, Kecamatan Candipura, Kabupaten Lampung Selatan menghasilkan dampak sosial sebesar Rp 1,68 menurut perhitungan SROI.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Bisnis Internasional, Ekonomis Bisnis, Etika Bisnis, Kewirausahaan, Manajemen Administrasi, Manajemen Keuangan, Manajemen Operasi, Manajemen Pemasaran, Manajemen Pendidikan, Manajemen Produksi, Manajemen Strategis, Manajemen Sumber Daya Manusia, Pasar Modal, Perilaku Organisasi, Sistem Informasi ...