Jurnal Edukasi Matematika dan Sains
Vol 11, No 2 (2023): (In Press)

Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Problem Solving Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Pada Materi Bentuk Aljabar Di SMP Negeri 14 Gorontalo

Ivone Pantulusang (Universitas Negeri Gorontalo)
Sarson W. Pomalato (Universitas Negeri Gorontalo)
Novianita Achmad (Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Problem Solving terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika pada materi bentuk aljabar di SMP Negeri 14 Gorontalo. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen menggunakan post-tes only control group design yang melibatkan dua kelas sebagai sampel penelitian yang dipilih menggunakan teknik simple random sampling dengaan jumlah siswa pada kelas eksperimen terdiri dari 30 siswa dan pada kelas kontrol terdiri dari 27 siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematika siswa pada kelas yang diterapkan model pembelajaran Problem Solving lebih tinggi daripada kelas yang diterapkan model pembelajaran langsung. Hal ini di tunjukan dengan nilai rata-rata kemmapuan pemecahan masalah matematika siswa yang diterapkan model Problem Solving yakni 62,17 sedangkan nilai rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siwa yang diterapkan model pembelajaran langsung yakni sebesar 55,33. Kemudian hasil analisis inferensial melalui uji t dua sampel didapat bahwa  ditolak dan  diterima karena memenuhi kriteria pengujian .

Copyrights © 2023