Jurnal Kajian Dan Penalaran Ilmu Manajemen
Vol. 1 No. 1 (2023): Januari : Jurnal Kajian dan Penalaran Ilmu Manajemen

PERANAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN TERHADAP PERKEMBANGAN E-COMMERCE DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN BAGI USAHA UMKM

Dita Fitriani (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)
Hwihanus Hwihanus (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2023

Abstract

Sistem informasi manajemen adalah suatu sistem perencanaan bagian dari pengendalian internal dalam bisnis yang terdiri atas pemanfaatan dokumen, manusia, teknologi, serta prosedur dalam akuntansi manajemen. Tujuannya adalah memecahkan beragam masalah dalam bisnis yang meliputi layanan, biaya produk, serta strategi bisnis. Keseluruhan sistem ini digunakan dalam rangka menganalisis sistem informasi yang lain pada penerapan aktivitas operasional suatu organisasi. Tugas penting Sistem Informasi Manajemen dalam bisnis adalah untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas data secara akurat dan realtime, meningkatkan kualitas sumber daya manusia karena unit sistem kerja yang terkoordinasi dan sistemastis. Selain itu juga mempermudah pihak manajemen untuk melakukan suatu perencanaan, pengawasan, pengarahan dan pendelegasian kerja kepada semua departemen yang mempunyai hubungan koordinasi dengannya dan membantu pengarahan dalam pengambilan keputusan. Kemajuan e-commerce di masyarakat sekarang ini sangatlah pesat, karena dimasa seperti sekarang ini, masyarakat gemar mencari kebutuhan sehari-hari dengan memanfaatkan e-commerce. Masyarakat juga menjadi terbiasa dengan pembayaran digital. Para pelaku usaha UMKM memanfaatkan ini sebagai peluang bisnis dengan berjualan secara online. Pembayaran non-tunai juga memudahkan untuk melakukan transaksi dalam jual beli.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jkpim

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Topik dalam Jurnal ini berkaitan dengan aspek apapun dari manajemen, namun tidak terbatas pada topik berikut : Manajemen Sumberdaya Manusia , Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sektor Publik, Manajemen Operasional, Manajemen Rantai Pasokan, Corporate Governance, Etika Bisnis, ...