PRISMA
Vol 12, No 1 (2023): PRISMA

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Formulate Share Listen Create (FSLC) terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis dan Motivasi Belajar Siswa

Suci Mulyani Cahya Bulan (Universitas Suryakancana)
Elsa Komala (Universitas Suryakancana)
Erma Monariska ((Scopus ID 57219987603), Universitas Suryakancana)
Ari Septian (Universitas Suryakancana)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis dan motivasi belajar siswa dengan model pembelajaran kooperatif Formulate Share Listen Create (FSLC), serta pengaruh model pembelajaran kooperatif FSLC terhadap kemampuan komunikasi matematis dan motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan kuasi eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian yang digunakan adalah one-shot case study, desain penelitian ini tidak memiliki kelompok kontrol dan tidak diberi pretes. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII di salah satu MTs swasta di Cianjur semester genap tahun ajaran 2021/2022. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive yaitu satu kelas VIIIH yang terdiri dari 25 orang. Instrumen yang digunakan yaitu tes kemamuan komunikasi matematis dan angket untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran matematika menggunakan model pembelajaran kooperatif FSLC dan angket motivasi belajar siswa. Analisis data menggunakan statstik deskriptif yang dibuat ke dalam kategorisasi. Sedangkan untuk melihat pengaruh model pembelajaran kooperatif FSLC terhadap kemampuan komunikasi matematis dan motivasi belajar siswa menggunakan uji regresi linear dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh bahwa kemampuan komunikasi matematis dan motivasi belajar siswa dengan model pembelajaran kooperatif FSLC didominasi oleh kategori tinggi, ada pengaruh model pembelajaran kooperatif FSLC terhadap kemampuan komunikasi matematis dengan kategori sedang dan ada pengaruh terhadap motivasi belajar dengan kategori kuat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

prisma

Publisher

Subject

Mathematics Social Sciences

Description

This journal focuses on mathematics education and disciplined inquiry into the teaching and learning of mathematics. The scope of the journal are: Mathematics Learning Model, Media Learning Mathematics, Curriculum in Mathematics Teaching, Assessment and Evaluation in Mathematics Teaching, ...