SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 2 (2023): July - December

Analisis Pengaruh Partisipasi Anggaran dan TQM Terhadap Kinerja Manajerial

Yana Ermawati (Dosen Universitas Yapis Papua)
Yaya Sonjaya (Unknown)
Muhammad Ridhwansyah Pasolo (Unknown)
Sumartono Sumartono (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji serta mengetahui pengaruh partisipasi anggaran dan total quality management terhadap kinerja manajerial. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Akam yakni sebesar 65 responden. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 65 responden yang ditentukan menggunakan Teknik sampling jenuh. Sumber data yang digunakan adalah data primer, yaitu data yang dikumpulkan secara langsung oleh peneliti dari responden dengan menggunakan instrumen kuesioner. Metode analisis data yang akan dilakukan terdiri dari analisis statistik deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, multikolinieritas, autokorelasi, heteroskedastisitas, serta pengujian hipotesis melalui analisis regersi linear berganda, uji parsial, uji simultan dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa partisipasi anggaran dan total quality management mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap peningkatan kinerja manajerial pada PT. Akam Jayapura. Kata Kunci: partisipasi anggaran; total quality management; kinerja manajerial.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...