JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023

Korelasi Religiositas dengan Psychological Well-Being

Afina Medina Azaleya (Universitas Gunadarma)
Praesti Sedjo (Universitas Gunadarma)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2023

Abstract

Pada fase remaja, termasuk usia santri Pendidikan Diniyah Formal (PDF), remaja sedang mengalami gejolak dan beberapa kesulitan sehingga kondisi kejiwaannya masih belum stabil dan mengakibatkan beberapa kenakalan remaja. Dengan adanya psychological well-being yang baik, remaja akan mampu bertahan dan berkembang di masa peralihan yang sedang dihadapi. Salah satu faktor yang mempengaruhi psychological well-being adalah religiositas. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan antara religiositas dengan psychological well-being pada santri PDF Ulya Minhaajurrosyidiin pengambilan sampel menggunakan teknik probability sampling dengan metode proportionate stratified sampling. Responden penelitian ini adalah 128 santri di PDF Ulya Minhaajurrosyidiin. Penelitian ini menggunakan skala psychological well-being dengan mengadaptasi dan memodifikasi dari Ryff’s scale of psychological well-being dan skala religiositas yang disusun dan dikembangkan oleh Hamidah dan Gamal sebagai alat pengumpulan data. Berdasarkan analisis data diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 (p ? 0,05). Hasil penelitian menunjukan bahwa religiositas memiliki hubungan signifikan dengan psychological well-being dengan arah positif pada santri PDF Ulya Minhaajurrosyidiin

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...