Detector: Jurnal Inovasi Riset Ilmu Kesehatan
Vol. 1 No. 1 (2023): Februari : Jurnal Inovasi Riset Ilmu Kesehatan

HUBUNGAN MEKANISME KOPING DENGAN PRESTASI AKADEMIK PADA MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS RIAU

Suci Maharani (Universitas Riau)
Didi Kurniawan (Universitas Riau)
Yesi Hasneli N (Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2023

Abstract

Mekanisme koping merupakan upaya individu yang dilakukan dalam mengatasi permasalahan dalam kehidupan, salah satu permasalahan yang dialami oleh mahasiswa yaitu stres akademik yang dapat berdampak pada stres akademik. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan mekanisme koping dengan prestasi akademik pada mahasiswa. Metode: Desain penelitian pada penelitian ini adalah deskriptif korelasi dengan pendekatan cross-sectional. Penelitian dilakukan dengan jumlah sampel sebanyak 237 mahasiswa dengan teknik stratified random sampling. Alat ukur yang digunakan adalah lembar kuesioner. Analisis statistic berupa analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Pearson chi-square. Hasil: Hasil penelitian berdasarkan uji statistik Pearson chi-square ada hubungan antara mekanisme koping dengan prestasi akademik diketahui p-value < 0,05 dengan nilai p-value = 0,000 sehingga Ho ditolak. Kesimpulan: Ada hubungan antara mekanisme koping dengan prestasi akademik pada mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Riau.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Detector

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Ilmu kedokteran komunitas Ilmu kedokteran keluarga Ilmu pendidikan kedokteran Ilmu kedokteran klinis Ilmu kedokteran kerja Ilmu kedokteran olahraga Ilmu kedokteran dasar (biomedik) Ilmu keperawatan dan kebidanan Ilmu kesehatan psikologis Ilmu kesehatan masyarakat Ilmu terapi ...