KLIK (Kumpulan jurnaL Ilmu Komputer) (e-Journal)
Vol 10, No 2 (2023)

OPTIMALISASI ARSITEKTUR DEEP-LEARNING UNTUK OTOMATISASI KLASIFIKASI IDENTIFIKASI SPESIES IKAN

Saeful Bahri (Universitas Bina Sarana Informatika)
Satia Suhada (Universitas Bina Sarana Informatika)
Rusda Wajhillah (Universitas Bina Sarana Informatika)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini membahas tentang optimalisasi arsitektur pada deep Learning untuk  otomatisasi klasifikasi ikan melalui citra dengan berbagai macam latar belakang dan kondisi cahaya yang beragam. Beberapa riset terdahulu tentang klasifikasi spesies ikan telah dilakukan oleh beberapa peneliti di dunia menggunakan berbagai metode, termasuk Naïve bayes, CNN, dan jaringan deep learning. Dalam penelitian ini, akan dibandingkan tiga arsitektur deep learning (ResNet101v2, CoAtNet-0, dan EfficientNetV2B0) dengan tiga algoritma optimasi (Adam, SGD, dan MSProp) untuk mengetahui arsitektur yang terbaik untuk model deep learning pada otomatisasi identifikasi spesies ikan, yang terdiri dari 3.248 citra yang terbagi menjadi delapan kelas spesies,  hasil dari pengujian model didapat bahwa ResNet101v2 yang dioptimalisasi oleh Adam memiliki nilai akurasi paling tinggi dibanding 2 Arsitektur lainya yaitu sebesar 62% .

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

klik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

KLIK Scientific Journal, is a computer science journal as source of information in the form of research, the study of literature, ideas, theories and applications in the field of critical analysis study Computer Science, Data Science, Artificial Intelligence, and Computer Network, published two ...