Sciening : Science Learning Journal
Vol. 4 No. 1: Juni 2023

Aktivitas Belajar dan Hasil Belajar IPA Melalui Model Discovery Learning dengan Media Lingkungan Pada Siswa Kelas VII SMP

Veronika Talumewo (Universitas Negeri Manado)
Fransiska Harahap (Universitas Negeri Manado)
Ni Wayan Suriani (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan aktivitas belajar menggunakan model discovery learning dengan media lingkungan dan pengaruh model discovery learning dengan menggunakan media lingkungan terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA SMP Negeri 9 Satap Langowan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif-kuantitatif dengan metode penelitian deskriptif kualitatif untuk melihat aktivitas belajar siswa dan menggunakan penelitian eksperimen semu dengan nonequivalent control group design untuk melihat hasil belajar siswa. Penelitian ini dilakukan di dua kelas VII yang masing-masing berjumlah 11 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata persentasi aktivitas belajar kelas eksperimen pada pertemuan pertama dan kedua sebesar 93,75% sedangkan rata-rata pada kelas kontrol sebesar 58,75%. Untuk hasil belajar siswa diperoleh hasil pengujian hipotesis thitung = 2,63 > ttabel =2,09 maka tolak H0 yang artinya hasil belajar IPA dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning berbantuan media lingkungan lebih tinggi dari hasil belajar IPA dengan menggunakan model pembelajaran konvensional. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model discovery learning berbantuan media lingkungan dapat meningkatkan aktivitas belajar dan dapat berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada materi pencemaran lingkungan di SMP Negeri 9 Satap Langowan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sciening

Publisher

Subject

Education Environmental Science

Description

SCIENING (dibaca: saining): Science Learning Journal merupakan jurnal ilmiah yang berfokus dalam mempublikasikan artikel dari hasil penelitian yang mencakup berbagai topik pembelajaran IPA Terpadu yang berimplikasi untuk meningkatkan pendidikan dan pembelajaran ...