Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal
Vol 13 No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2023

Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) terhadap Kinerja Pegawai Klinik Kecantikan

Marwayanti Soraya (Universitas Muslim Indonesia)
Arman Arman (Universitas Muslim Indonesia)
Suharni A Fachrin (Universitas Muslim Indonesia)
Reza Aril Ahri (Universitas Muslim Indonesia)
Muhammad Khidri Alwi (Universitas Muslim Indonesia)
Samsualam samsualam (Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2023

Abstract

Era globalisasi saat ini menuntut kinerja perusahaan yang tinggi untuk dapat bertahan hidup di tengah-tengah tingkat persaingan yang ketat antar perusahaan. Sumber daya manusia memegang peranan penting dalam usaha pencapaian sebuah keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuan. Keberlangsungan bahkan kemajuan suatu organisasi juga salah satunya sangat bergantung pada kinerja karyawannya. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) terhadap Kinerja Pegawai Erha Clinic Kota Makassar tahun 2023. Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasinya adalah seluruh pegawai di Erha Clinic Makassar. Sampelnya menggunakan teknik sampling jenuh dengan mengambil seluruh anggota populasi sebagai sampel sebanyak 55 sampel. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi  Altruism memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai dengan hasil Uji Regresi Parsial 0,000 < 0,05. Conscentiousness memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan Erha Clinic Makassar dengan hasil Uji Regresi Parsial sig. 0,020 < 0,05. Sportmanship tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja pegawai dengan hasil Uji Regresi Parsial 0,179 > 0,05. Courtesy tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai dengan hasil Uji Regresi Parsial 0,534 < 0,05. civic virtue tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai dengan nilai signifikansi 0,979 > 0,05.  Kesimpulan didapatkan bahwa dari kelima indikator Organizational Citizenship Behavior (OCB), variabel Sportsmanship, Courtesy, dan Civic Virtue tidak signifikan karena nilai p-value yang berada di atas 0,05. Variabel kinerja pegawai Erha Clinic Kota Makassar dipengaruhi signifikan oleh Altruism dan Conscentiusness. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PSKM

Publisher

Subject

Education Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal ilmiah permas: jurnal ilmiah stikes kendal (JIPJISK) merupakan bagian integral dari jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKES Kendal. JIPJISK merupakan sarana pengembangan dan publikasi karya ilmiah bagi para peneliti, dosen dan praktisi. JIPJISK menerbitkan artikel-artikel yang merupakan ...