Jurnal Pengabdian Masyarakat Tjut Nyak Dhien
Vol 2 No 2 (2023): Edisi Juli 2023 - Desember 2023

Pelatihan Penggunaan Wondershare Quiz Creator sebagai Alat Evaluasi Interaktif Bagi Guru SMP

Farman Farman (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)
Chairuddin Chairuddin (Universitas Sembilanbelas November)
Isra Djabbar (Universitas Sembilanbelas November)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2023

Abstract

Perkembangan teknologi memberikan pengaruh terhadap dunia pendidikan, khususnya memudahkan dan membantu kegiatan proses pembelajaran. Guru sebagai pelaksana program pendidikan dituntut memiliki keterampilan dalam teknologi, termasuk dalam mengembangkan alat evaluasi. Evaluasi pembelajaran yang memanfaatkan atau mengintegrasikan teknologi memberikan kemudahan bagi guru. Namun, sebagian besar guru masih kurang mampu memanfaatkan perkembangan teknologi sebagai alat evaluasi pembelajaran. Berdasarkan hal tersebut, perlu adanya pelatihan bagi guru untuk mengembangkan soal-soal interaktif sebagai alat evaluasi. Aplikasi yang digunakan dalam pelatihan ini adalah wondershare quiz creator. Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru SMP Negeri 1 Baula dalam mengembangkan alat evaluasi interaktif. Pelatihan dilaksanakan dalam beberapa langkah yaitu observasi, persiapan dan pelaksanaan serta evaluasi pelatihan. Berdasarkan hasil observasi, menunjukkan bahwa seluruh peserta telah mampu mengembangkan alat evaluasi interaktif. Respon guru terhadap efektifitas, manfaat kegiatan dan efektifitas wondershare quiz creator berada pada kategori positif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPMTND

Publisher

Subject

Religion Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

Farmasi, Kimia, Pendidikan, Teknologi tepat Guna, Sosial, Ekonomi, Bisnis, Hukum, Psikologi, Agama, teknik dan Ilmu Lainya yang berhubungan dengan ...