Jurnal Ilmu Administrasi Negara
Vol. 16 No. 1 (2019): Juni: Jurnal Ilmu Administrasi Negara

MANAJEMEN SAMPAH (WASTE MANAGEMENT) BERBASIS ECOPRENEURSHIP DI DESA RATO KECAMATAN BOLO KABUPATEN BIMA

Jasman Jasman (Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo Bima)
Arman Arman (Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo Bima)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2019

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk 1). Menemukan Model manajemen Sampah (Waste Management) yang bisa diterapkan di Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.;2). menemukan strategi yang tepat untuk menumbuhkan jiwa Ecopreneurship pada Masyarakat terutama generasi muda desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.; 3). Menganalisis Apa pengaruh dari Manajemen sampah (Waste Management) berbasis Ecopreneurship pada Masyarakat terutama generasi muda desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima. Populasi dalam yang dimaksud dalam penelitian ini adalah seluruh Warga atau Penduduk yang berdomisili di Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan Non Probability sampling. jumlah sampel ditentukan oleh peneliti sesuai dengan kebutuhan penelitian. Sedangkan dalam pengumpulan data, menggunakan cara Observasi, wawancara berstruktur, kuisioner dan studi kepustakaan. Setelah diperoleh data akan dianalisis dengan analisis deskriptif kualitatif, Fishbone diagram, dan analisis skala sikap. Hasil dari penelitian ini menunjukan Dari hasil interpretasi secara kuantitatif menunjukkan manajemen sampah berbasis Ecopreneurship di Desa Rato memiliki prospek untuk dilakukan tentunya dengan mereduksi hambatan-hambatan didalamnya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jian

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal Ilmu Administrasi Negara memuat artikel/hasil penelitian yang berkenaan dengan kajian bidang Ilmu Administrasi Negara. Kebijakan Manajemen Publik, Kepemimpinan, Pemberdayaan Masyarakat Manajemen Sumber Daya Manusia Sektor Publik. pelayanan publik. kajian administrasi ...