Jurnal Bakti Agribisnis
Vol. 7 No. 01 (2021): Jurnal Bakti Agribisnis

Potensi dan Respon Masyarakat pada Pengolahan Kulit Kakao Menjadi Krupuk di Desa Sidomakmur Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur

Ary Eko Prastya Putra (STIPER Belitang)
Yesi Destiara (STIPER Belitang)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2021

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: 1) mengetahui besarnya potensi pendapatan dari pengolaha kulit kakao menjadi Krupuk di Desa Sido Makmur Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur, 2) mengetahui respon masyarakat dan konsumen pada pengolahan kulit kakao menjadi Krupuk di Desa Sido Makmur Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur, 3) mengetahui keputusan konsumen dalam membeli kerupuk kulit kakao di Desa Sido Makmur Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potensi pendapatan yang diperoleh dari pengelolahan kerupuk kulit kakao di Desa Sido Makmur sebesar Rp 5.679.860 /bulan atau Rp 946.643 /PP. Respon masyarakat terhdap pemhelolahan limbah kakao menjadi kerupuk adalah setuju dengan indeks 77,5% dan respon konsumen terhadap produk kerupuk kulit kakao dapat diklasifikasikan baik. Baik secara bersama – sama maupun secara individu bahwa variabel rasa (X1), kemasan (X2), dan harga (X3) berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan konsumen untuk membeli kerupuk kulit kakao.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jurnal-bakti-agribisnis

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Bakti Agribisnis adalah jurnal agribisnis STIPER Belitang yang merupakan wadah bagi para peneliti (dosen-dosen dan mahasiswa STIPER Belitang) dalam melaksanakan Tridarma (Penelitian, Pengajaran, dan Pengabdian kepada masyarakat), Jurnal Bakti Agribisnis telah berdiri sejak tahun 2015 dan ...