Jurnal Oportunitas : Ekonomi Pembangunan
Vol. 2 No. 1 (2023): Oportunitas, March 2023

PERILAKU MASYARAKAT DALAM MEMILIH SISTEM PEMBIAYAAN PADA BMT AL-IQTISHADY DI KOTA MATARAM DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Fatihah Fatihah (Unknown)
Ihsan Ro'is (Universitas Mataram)
Muhammad Irwan (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku masyarakat dalam memilih sistem pembiayaan pada Koperasi Serba Usaha Baitul Maal Wa Tamwil Al Iqtishady di Kota Mataram dalam perspektif ekonomi Islam. Penelitian ini menggunakkan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penentuan informan dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakkan teknik purposive dan snowball. Adapun metode pemeriksaan keabsahan data yang digunakkan dalam penelitian ini menggunakkan metode trianguasi.Hasil yang diperoleh dari kelimaa informan dalam penelitian ini adalah perilaku masyarakat dalam memilih sistem pembiayaan pada KSU BMT Al Iqtishady bermacam-macam. Pada dasarnya perilaku tersebut dipengaruhi oleh faktor pengetahuan. Adapun faktor lain yang mempengaruhi perilaku masyarakat dalam memilih sistem pembiayaan pada KSU BMT Al Iqtishady yaitu faktor promosi dan pelayanan. Dalam memilih sistem pembiayaan, kelima informan telah meneladani perilaku yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW yaitu shiddiq, amanah, tabligh, dan fathanah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

oportunitas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

OPORTUNITAS is a scientific journal managed by the Bachelor of Economics and Studies Study Program Development of the Faculty of Economics and Business, University of Mataram, published 2 (two) times in 1 (one) year in March and September. Journal of Opportunity publishes quantitative research ...