QANUN: Journal of Islamic Laws and Studies
Vol. 2 No. 1 (2023): QANUN: Journal of Islamic Laws and Studies, September 2023

Penerapan Metode Pembelajaran Think Pair Share Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Fiqih Kelas XI IPS 3 Di Man 2 Kota Makassar

Ade Fahira (Universitas Muslim indonesia Makassar)
M. Ilyas Tahir (universitas muslim indonesia makassar)
Ratika Nengsi (universitas muslim indonesia makassar)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan metode pembelajaran Think Pair Share dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Fiqih di MAN 2 Kota Makassar. Dalam skripsi ini yang menjadi pokok pembahasannya yakni: 1) Bagaimana penerapan metode pembelajaran Think Pair Share dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Fiqih di Kelas XI IPS 3 MAN 2 Kota Makassar 2) Bagaimana motivasi belajar peserta didik menggunakan metode pembelajaran Think Pair Share pada pembelajaran Fiqih Kelas XI IPS 3 MAN 2 Kota Makassar. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran pelajaran Fiqih kelas XI IPS 3 di MAN 2 Kota Makassar dengan menggunakan metode pembelajaran Think Pair Share, Think Pair Share merupakan sebuah metode pembelajaran dimana Guru mengajukan pertanyaan atau isu yang terkait dengan pelajaran untuk dipikirkan oleh peserta didik. Kemudian guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk memikirkan jawabannya. Guru meminta peserta didik berpasang-pasangan dan berdiskusi. Diharapkan diskusi ini dapat memperdalam makna dari jawaban yang telah dipikirkannya melalui intersubjektif dengan pasangannya. Guru meminta kepada beberapa pasangan untuk berbagi dengan seluruh kelas tentang apa yang telah didiskusikan.Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian ini adalah kelas XI IPS 3 di MAN 2 Kota Makassar dengan jumlah 33 peserta didik yang terdiri dari 19 peseta didik laki-laki dan 14 peserta didik perempuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi belajar peserta didik kelas XI IPS 3 meningkat setelah menggunakan metode pembelajaran Think Pair Share pada mata pelajaran Fiqih. Pada siklus I rata-rata motivasi belajar peserta didik sebesar 65 yang artinya pada siklus I ini motivasi belajar peserta didik di kelas XI IPS 3 termasuk dalam kategori cukup. Dan pada siklus II motivasi belajar peserta didik meningkat menjadi 84,4 yang artinya motivasi belajar peserta didik sudah mencapai kategori baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

qanun

Publisher

Subject

Religion Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

QANUN: Journal of Islamic Laws and Studies (E-ISSN 2964-4690) is a high-quality, open-access peer-reviewed international journal published two times a year (March, September) by Asian Publisher. QANUN: Journal of Islamic Laws and Studies focusing on historical, comparative, and legal and societal ...