Stabilitas
Vol 1 No 1 (2020): Volume 1 Nomor 1, Juni 2020

SURVEI DENGAN KECAKAPAN GERAK DASAR SEKOLAH DASAR NEGERI BERLAHAN BASAH DI KECAMATAN BABIRIK KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA

Adrea Fitra Erfan (Universitas Lambung Mangkurat)
Perdinanto Perdinanto (Universitas Lambung Mangkurat)
M. Kusaini (Universitas Lambung Mangkurat)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Tujuan didalam penelitian ialah agar mengetahui Kecakapan Gerak Dasar Sekolah Dasar Berlahan Basah di Kecamatan Babirik Kabupaten Hulu Sungai Utara. Penggunaan metodenya ialah melakukan metode survey dengan taktik mengumpulkan data dalam bentuk tes, wawancara, dan observasi, serta dokmentasi. Untuk sampelnya ialah peserta didik lingkungan berlahan basah pada sekolah dasar di Kecamatan Babirik tahun ajaran 2019/2020 yang berjumlah keseluruhan 203 peserta didik, tetapi untuk menjadi sampel didalam penelitian ini ialah kelas V dan VI yang berjumlah 60 orang, yang terdiri dari 31 peserta didik laki-laki dan 29 peserta didik perempuan. Hasil akhir penelitian ini diperolehlah kecakapan gerak dasar berkategori Baik Sekali (BS) yang jumlahnya 4 peserta didik dengan presentasi 6,67%; berkategori Baik (B) jumlahnya 7 peserta didik dengan presentasi 11,67%; berkategori Sedang (S) jumlahnya 25 peserta didik dengan presentasi 41,67%; berkategori Kurang (K) jumlahnya 23 peserta didik dengan presentasi 38,33%; dan berkategori Kurang Sekali (KS) jumlahnya 1 peserta didik dengan presentasi 1,67%. Kesimpulan dari penelitian yang didapat ialah Kecakapan Gerak Dasar Sekolah Dasar Berlahan Basah di Kecamatan Babirik Kabupaten Hulu Sungai Utara berada pada kategori Sedang (S).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

mpj

Publisher

Subject

Education Public Health

Description

Dasar falsafah STABILITAS: Jurnal Pendidikan Jasmani dan Olahraga adalah keseimbangan antara Psikomotor, Kognitif, dan ...