JURNAL TEKNIK PATRA AKADEMIKA
Vol 14 No 01 (2023): Jurnal Teknik Patra Akademika

E EVALUASI KINERJA HEAT EXCHANGER JENIS KONDENSOR 1110-C TIPE SHELL AND TUBE BERDASARKAN NILAI FOULING FACTOR PADA UNIT PURIFIKASI DI AMMONIA PLANT PT X

Indah Agus Setiorini (Politeknik Akamigas Palembang)
Achmad Faisal Faputri (Politeknik Akamigas Palembang)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2023

Abstract

Kondensor adalah salah satu alat penukar panas (heat exchanger) yang dapat mengembunkan fasa uap menjadi fasa cair atau fluida.. Dalam penelitian ini peneliti ingin mengevaluasi nilai efisiensi Heat Exchanger jenis kondensor 1110-C Tipe Shell and Tube melalui faktor pengotornya di unit Purifikasi pada Pabrik Ammonia di PT. X. Dengan kondisi operasi di bagian shell (CO2 + Steam) T1 sebesar 184,28 oF, T2 sebesar 124,7 oF dengan Flowrate sebesar 116.879 lb/hr. Sedangkan dibagian tube (cooling water) t1 sebesar 97,34 oF, t2 sebesar 112,82oF dengan Flowrate sebesar 2.751.340 lb/hr Hasil perhitungan menunjukkan nilai Fouling factor yang didapat sebesar 0,03851 Btu/hr Ft2 ˚F. Dimana nilai tersebut melebihi nilai fouling factor design sebesar 0,00059 Btu/hr Ft2 ˚F, hal tersebut menunjukan bahwa heat exchanger tersebut telah jenuh atau memiliki kandungan kotoran (Impurities) didalamnya dan harus segera dilakukan cleaning.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JTPA

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Engineering

Description

Aim of the journal This journal aimed to be a platform for academics, regulators, practitioners, and also policy makers to share and discuss about Engineering Knowledge Especially in Mining and Oil Gas Knowledge Scope of the journal The scope of this journal includes all issues of Engineering ...