Jurnal Kajian Pendidikan Umum
Vol 20, No 1 (2022): JURNAL KAJIAN PENDIDIKAN UMUM

Analisis Program Gerakan Literasi Melalui Dongeng Keagamaan Berbasis Boneka Wayang Di Sekolah Dasar

Rama Wijaya Abdul Rozak (Departemen Pendidikan Umum, Universitas Pendidikan Indonesia)
Syifa Nur Fadhiilah (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Indonesia)
Nabila Qothrunnada (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Indonesia)
Nadila Azzahra (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Indonesia)
Putri Alifa Dhitareka (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Indonesia)
Windi Harwiyati (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2022

Abstract

Literasi dinilai mampu membentengi perilaku tidak bermoral, tindak asusila dan sebagai payung dalam menumbuhkan karakter yang berdaya guna, jujur serta terpuji. Kemampuan anak di sekolah dasar lebih cepat dari orang dewasa, sehingga pengasahan kemampuan visual dinilai dapat meningkatkan kognitif anak bukan hanya dengan membaca secara biasa dan hanya berpaku pada buku-buku yang penuh tulisan. Kajian ini ditujukan agar menghadirkan variasi dalam literasi dan mempermudah siswa dalam memahami literasi dengan media dongeng keagamaan menggunakan wayang. Metode penelitian yang dipilih berupa literatur review yang bersumber dari penelitian dan kajian peneliti terdahulu. Literatur review yang ada dihasilkan dari analisis Critical Appraisal yang membandingkan kajian untuk menilai secara transparan perbedaan yang tertera dalam data suatu kajian. Hasil penelitian memfokuskan cara agar literasi dapat mempengaruhi karakter siswa, meningkatkan pengetahuan dan informasi secara langsung dan tidak langsung dengan dongeng kedaerahan yang memiliki amanat dan unsur penokohan dengan media wayang yang mengajarkan perilaku baik bagi kehidupan siswa sehari-hari dan membentuk anak didik yang berwawasan, berimajinasi tinggi, dan meningkatkan kemampuan visual dalam memahami informasi yang disajikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

SosioReligi

Publisher

Subject

Religion Social Sciences Other

Description

Socio-Religion is a journal that aims to publish research results on general education and other fields related to encouraging inquiry into the relationship between theoretical and practical studies. Socio Religion, an electronic journal, provides a forum for publishing original research articles, ...