Jurnal Ekonomi Prioritas (JEKO)
Vol. 2 No. 1 (2022)

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS MELALUI KEPUASAN PELANGGAN ROTI MAROS SANGGALEA DI MAROS.pdf

Andi Hendra Syam (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2022

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan dan loyalitas terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini juga menguji pengaruh pemediasi loyalitas pelanggan terhadap hubungan antara kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan. Responden penelitian ini 75 orang pelanggan Roti Maros Sanggalea Di Maros , dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan metode survei dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Seluruh hipotesis penelitian diuji dengan menggunakan Analisis Regresi Bertingkat (Hierarchical Regression Analysis). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Selain itu, kualitas pelayanan juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dan loyalitas pelanggan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Hasil penelitian ini menemukan bukti bahwa loyalitas pelanggan memediasi hubungan antara kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan. Namun, secara statistik variabel loyalitas pelanggan terbukti hanya memediasi sebagian (partially-mediated).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

prioritas

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Jurnal Ekonomi Prioritas (JEKO) e-ISSN 3024-9724 yang dikelola dan diterbitkan oleh STIM LPI Makassar. JEKO sebagai media komunikasi dari berbagai kalangan yang memuat informasi hasil penelitian dan pemikiran konseptual di bidang Ekonomi, ilmu manajemen dan ilmu terkait lainnya. Untuk itu redaksi ...