Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat
Vol 8 No 4 (2023): Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat

The Smart Trip, Eksplorasi Potensi Agenda MICE (Meeting, Incentive, Conference, dan Exhibition)

Agustin Amborowati (Universitas Sebelas Maret)
Yeni Fajariyanti (Universitas Sebelas Maret)
Haryanto Haryanto (Universitas Sebelas Maret)
Agreianti Puspitasari (Universitas Sebelas Maret)
Astrid Noviana Paradhita (Universitas Sebelas Maret)
Yohanes Wien Tineka (Universitas Sebelas Maret)
Myrtana Pusparisti (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2023

Abstract

Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukoharjo menyampaikan bahwa persentase pertumbuhan omset UMKM yang dibina kurang baik. Perlunya mendorong inovasi produk UMKM agar omset UMKM terus meningkat ditengah Pandemi Covid 19. Tujuan dari kegiatan ini adalah mengenalkan potensi MICE lokal, mendorong investasi dan bisnis, memberikan pelatihan dan pengetahuan kepada peserta, meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan dan turis ke Sukoharjo, mempromosikan lokasi sebagai destinasi MICE yang menarik dan kompetitif, baik di tingkat nasional maupun internasional, dan pengembangan ekonomi lokal. Sasaran peserta kegiatan ini adalah UMKM binaan Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukoharjo. Metode kegiatan yang digunakan adalah presentasi, diskusi, dan pelatihan praktis. Materi kegiatan pengabdian terdiri dari pengenalan MICE, perencanaan acara MICE, teknologi dan inovasi dalam MICE, dan praktik menyusun agenda MICE. Evaluasi kegiatan ini bisa dilakukan dengan kuesioner. Adapun hasil perhitungan rata-rata pre test dan post test diperoleh rata-rata pre test lebih rendah dari pada rata-rata post test sehingga bisa disimpulkan bahwa pelatihan tentang MICE (Meeting, Incentive, Conference, dan Exhibition) berhasil meningkatkan hasil yang lebih baik bagi peserta. Peserta menjadi mengetahui akan pentingnya penerapan digital marketing Ketika sebuah UMKM akan menawarkan MICE kepada para calon pelanggannya. Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukoharjo said that the percentage growth in turnover of MSMEs being fostered was not good. There is a need to encourage innovation in MSME products so that MSME turnover continues to increase amidst the Covid 19 pandemic. The aim of this activity is to introduce local MICE potential, encourage investment and business, provide training and knowledge to participants, increase the number of tourists and tourists visiting Sukoharjo, promote the location as a destination Attractive and competitive MICE, both at national and international levels, and local economic development. The target participants for this activity are MSMEs assisted by the Sukoharjo Regency Small and Medium Enterprises Cooperative Trade Service. The activity methods used are presentations, discussions and practical training. The service activity material consists of an introduction to MICE, planning MICE events, technology and innovation in MICE, and the practice of preparing a MICE agenda. Evaluation of this activity can be done with a questionnaire. As for the results of calculating the average pre test and post test, the average pre test was lower than the average post test, so it can be concluded that training on MICE (Meeting, Incentive, Conference and Exhibition) succeeded in improving better results for participant. Participants became aware of the importance of implementing digital marketing when an MSME offers MICE to potential customers.

Copyrights © 2023