Jurnal Optimalisasi
Vol 9, No 2 (2023): Oktober

Analisis Perencanaan Strategi Pemasaran Klinik Utama Perisai Husada Menggunakan Metode SWOT dan Quantitative Strategic Planning Matrix

Vivi Lusia (Universitas Borobudur)
Wahyu Inggar Fipiana (Universitas Borobudur)
Tika Rohmatika (Universitas Borobudur)
Djauhar Arifin (Universitas Borobudur)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Klinik Utama Perisai Husada adalah suatu klinik dengan konsep dimana pelayanan kesehatan penyakit dalam, saraf dan penunjang lainnya diberikan kepada pasien secara terpadu dalam satu atap. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui alternatif strategi pemasaran yang dapat dipakai oleh perusahaan. Pengumpulan data dilakukan melalui tahapan IFAS dan EFAS, analisa data menggunakan IE Matrix dan Matriks SWOT, dan pengambilan keputusan dengan pendekatan QSPM.  Hasil penelitian yang ditujukan oleh IE (Internal-External) Matrix menunjukan bahwa Klinik Utama Perisai Husada berasa pada sel V yaitu pertumbuhan dan stabilitas. Berdasarkan hasil tersebut dibuatlah alternatif-alternatif (SO, ST, WO, dan WT) pada matriks SWOT. Keempat strategi tersebut dihitung skor daya tarik melalui metode QSPM yang mana strategi SO (Strength-Opportunity): intensifikasi pemasaran hubungan dengan pelanggan, diferensiasi produk, dan memanfaatkan lokasi yang strategis untuk menarik pangsa pasar potensial, mendapatkan total skor daya tarik terbesar dan dipilih sebagai alternatif strategi pemasaran Klinik Utama Perisai Husada

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

joptimalisasi

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

JURNAL OPTIMALISASI (JOPT) merupakan jurnal elektronik online yang diterbitkan oleh Program studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Teuku Umar. JOPT memuat kajian dibidang Manufaktur, Ergonomi dan Manajemen Rantai Pasok. Tujuan penerbitan jurnal optimalisasi adalah sebagai wadah ...