Eastasouth Journal of Impactive Community Services
Vol 1 No 03 (2023): Eastasouth Journal of Impactive Community Services (EJIMCS)

MEMBANGUN BUDAYA INOVASI DALAM UMKM: PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS DAN RESPONSIVITAS TERHADAP PELANGGAN

Gatot Wijayanto (Universitas Riau)
Rina Yuniarti (Universitas Muhammadiyah Bengkulu)
I Made Adi Suwandana (Universitas Ngurah Rai)
Eva Desembrianita (Universitas Muhammadiyah Gresik)
Ramdhan Kurniawan (Universitas Terbuka)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat dengan fokus pada peningkatan kualitas layanan dan produk pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Seblak. UMKM Seblak merupakan salah satu jenis usaha kuliner yang semakin populer di masyarakat Indonesia. Namun, masih terdapat tantangan dalam mengoptimalkan kualitas layanan dan produk yang ditawarkan oleh UMKM Seblak. Metode Pengabdian yang digunakan meliputi studi literatur, observasi lapangan, diskusi dengan pemilik UMKM Seblak, dan pelatihan yang melibatkan praktik langsung. Hasil Pengabdian ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi praktis bagi pemilik UMKM Seblak dalam meningkatkan kualitas layanan dan produk mereka. Fokus peningkatan kualitas layanan meliputi aspek seperti kecepatan pelayanan, keramahan, dan ketepatan dalam memenuhi permintaan pelanggan. Sedangkan peningkatan kualitas produk akan melibatkan inovasi dalam bahan baku, pengolahan, dan presentasi sehingga dapat meningkatkan citra UMKM Seblak di mata pelanggan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ejimcs

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Eastasouth Journal of Impactive Community Services (p-ISSN: 2985-6167, e-ISSN: 2964-2256) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel-artikel pengabdian masyarakat dari penerapan berbagai disiplin ilmu. Tujuan publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan hasil kegiatan pengabdian masyarakat ...