Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)

Aplikasi Pembuatan Laporan Biaya Operasional Sekolah (BOS) Di Smk Islam Tanjung Sampang

Irwan Darmawan (Universitas Madura)
Nilam Ramadhani (Universitas Madura)
Nirwana Haidar Hari (Universitas Madura)
Badar Said (Universitas Madura)
Andri Girindra Wardhana (Universitas Madura)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2023

Abstract

SMK Islam Tanjung Sampang merupakan salah satu sekolah kejuruan swasta yang ada di Sampang tepatnya di Jln. Idaman Dharma Tanjung Sampang. SMK Islam Tanjung Sampang memiliki dua kompetensi keahlian yaitu Teknik Komputer dan Jaringan (Terakreditasi) dan Teknik Sepeda Motor (Terakreditasi). Permasalahan selama ini yang dihadapi oleh sekolah salah satunya adalah kesulitan dalam membuat rekapitulasi penggunaan anggaran dari laporan tbiaya operasional sekolah (BOS). Aplikasi yang dibuat bertujuan untuk membantu pihak sekolah dalam mempermudah membuat laporan dari penggunaan dana BOS tersebut secara terkomputerisasi dalam bentuk website. Dengan pola pembagian tugas masing-masing di dalam aplikasi ini yaitu salah satunya terdapat admin dari aplikasi sehingga mempermudah dalam pengelolaan sistem ini. Setelah di uji cobakan aplikasi ini sangat efektif dalam membuat laporan BOS secara otomatis hal ini dapat dibuktikan dengan implementasi yang telah dilakukan di sekolah SMK Islam Tanjung Kabupaten Sampang Madura.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...