Profisiensi : Jurnal Program Studi Teknik Industri
Vol 11, No 1 (2023): PROFISIENSI JULI 2023

OPTIMASI PRODUKSI PALLET MENGGUNAKAN PROGRAM LINIER DAN GOAL PROGRAMMING DI CV. SM

Reksa Pananjung (Universitas Indraprasta PGRI)
Ridwan Usman (Unversitas Indraprasta PGRI)
Galuh Krisna Dewanti (Universitas Indraprasta PGRI)
Elfitria Wiratmani (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2023

Abstract

Pallet digunakan sebagai pondasi atau alas untuk menahan beban barang sehingga tersusun secara rapih, perencanaan produksi di CV. SM perusahaan yang bergerak dibidang industri produk yang produknya yaitu pallet kayu, berbagai macam jenis pallet kayu diantaranya yaitu jenis Two Way Entry, Four Way Entry, dan 1200x800 Euro Pallet. Permintaan yang tinggi untuk saat ini hasil produksi belum secara maksimal memenuhi permintaan konsumen, analisis rencana produksi dilakukan agar permintaan produksi pallet dapat memenuhi jumlah permintaan. Pengambilan data produksi pada jenis produk pallet Two Way Entry, Four Way Entry dan 1200x800 Euro Pallet. Berdasarkan pengolahan data dengan menggunakan metode Program Linier Goal Programming didapatkan kebutuhan optimum masing-masing pallet yang diproduksi yaitu pallet Two Way Entry sebanyak 1170 Unit/ Bulan, Four Way Entry Sebanyak 1300 Unit/ Bulan dan 1200x800 Euro Pallet sebanyak 1170 Unit/ Bulan. Keuntungan optimal yang didapat dari perusahaan yaitu memproduksi pallet sebanyak 3.640 unit/bulan dengan pendapatan sebesar Rp. 43.207.060.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnalprofisiensi

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

PROFISIENSI : Jurnal Program Studi Teknik Industri adalah jurnal publikasi ilmiah di bidang teknik industri, baik itu penelitian maupun kajian ilmiah. Naskah yang diterima merupakan naskah dari hasil penelitian ataupun hasil pemikiran yang berhubungan dengan teknik industri yang belum di ...