JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika)
Vol 8, No 2 (2023): JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika)

Penerapan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis

Mohamad Bayi Tabrani (Universitas Bina Bangsa)
Vina Devianti (Universitas Bina Bangsa)
Beni Junedi (Universitas Bina Bangsa)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI) terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group yang dilakukan di SMP Negeri 6 Cilegon. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII terdisi dari 8 kelas.  Sampel diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling sehingga sampel yang diperoleh adalah siswa kelas VII C sebagai kelas kontrol dan VII E sebagai kelas eksperimen yang masing-masing berjumlah 33 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan 5 butir soal tes kemampuan pemecahan masalah matematis. Data dianalisis dengan uji normalitas, homogenitas, dan uji t untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis pada kelas eksperimen dan kontrol. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh nilai siginifikansi sebesar  0.001 di mana lebih kecil dari 0.05 artinya terdapat perbedaan rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang belajar dengan menggunakan pendekatan PMRI dan pembelajaran konvensional. Dapat disimpulkan bahwa pendekatan PMRI berpengaruh terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jkpm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika), ISSN 2477-2348 for Print version and ISSN 2477-2348 for Electronics version, is the official publication of Universitas Indraprasta PGRI. The scope of the journal includes all issues in the field of Mathematics ...